Latar Belakang
"Bendungan Jragung terletak di Desa Candirejo, Kecamatan Pringapus, Kabupaten Semarang, Bendungan ini Mulai di Bangun pada 14 Oktober 2020 - 31 Desember 2024
Bendungan Jragung
Bendungan Jragung terletak di aliran Sungai Jragung, DAS Jragung, Wilayah Sungai Jratunseluna

Data Teknis Bendungan Jragung
- Tipe Bendungan: Urugan Zonal Inti Tegak
- Tinggi Bendungan: 59,5 m
- Panjang puncak bendungan: 1.350 m
- Lebar puncak bendungan: 10 m
- Elevasi Puncak: El. + 119,5 m
- Elevasi Dasar Pondasi: + 60 m
- Tampungan maksimum: 90 juta m3
- Luas Catchments Area: 94 km2
- Elevasi Muka Air Banjir (Q1000): + 117,28 m
- Elevasi Muka Air Banjir (QPMF): + 118,65 m
Manfaat Bendungan Jragung
Bendungan ini memiliki banyak manfaat, antara lain :
Irigasi Suplai air Irigasi DI Jragung seluas ± 4,528.00 Hektar (Eksisting 4,053.00 Hektar dan Peningkatan475.00 Hektar) dengan pola Tata Tanam Padi-Padi-Palawija
Air Baku 1 m3/dtk Suplai kebutuhan air baku sebesar 0.5 m3/dtk untuk Semarang, 0.25 m3/dtk untuk Demak, 0.25m3/dtk untuk Grobogan
Retensi Banjir sebesar 45% Mereduksi banjir area hilir Bendungan Jragung dari Inflow Q100thn = 378.00 m3/detik menjadi Outflow Q100thn = 170.00 m3/detik. Mereduksi Banjir 45%
PLTMH dan Pariwisata Potensi Sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro dengan Kapasitas Sebesar 1400 kW dan Sebagai Potensi Pengembangan Pariwisata Kab. Semarang
Gambaran Umum Proyek
Penjelasan Proyek
Pembangunan Bendungan Jragung
Bendungan Jragung terletak di Desa Candirejo Kecamatan Pringapus Kabupaten Semarang
Data Kontrak
- Nomor Kontrak : Paket I : KU 03.01/Ao.8.2/IX/01 Tanggal 25 September 2020 Nilai Kontrak 806.326.421.044
- Nomor Kontrak : Paket II : KU 03.01/Ao.8.2/XI/02 Tanggal 06 November 2020 Nilai Kontrak 758.110.381.367
- Nomor Kontrak : Paket III : KU 03.01/Ao.9.3/IX/03 Tanggal 16 September 2020 Nilai Kontrak 735.902.416.192
Jangka Waktu Pelaksanaan
Paket I : 14 Oktober 2020 s.d 31 Desember 2024
Paket II : 10 November 2020 s.d 31 Desember 2024
Paket III : 14 Oktober 2020 s.d 31 Desember 2024
Penyedia Jasa
- Paket I : PT. Waskita Karya (Persero)
- Paket II : PT. WIKA – BRP, KSO
- Paket III : Brantas Abipraya – Pelita, KSO
- PT. Rayakonsultant – PT. Hilmy Anugerah – PT. Tuah Agung Anugerah – PT Ciriajasa Engineering Consultant KSO
Sumber Dana APBN
2,7 Triliun
360 Bendungan Jragung
Penjelasan Umum dan Teknis Bangunan Bendungan Jragung
Pekerjaan fisik Bendungan Jragung dengan kapasitas tampung 90 juta m3.


Main Dam
Merupakan struktur utama yang berfungsi untuk membendung laju aliran sungai dan menaikan tinggi muka air sungai dari elevasi awal.

Spillway
Bangunan Pelimpah (Spillway) adalah bangunan pelengkap dari suatu bendungan yang berguna untuk mengalirkan kelebihan air ke arah hilir. Bangunan pelimpah pada suatu bendungan merupakan bangunan yang sangat penting, karena bangunan ini yang memungkinkan beroprasinya bendungan dengan baik. Ini berarti bahwa apabila bangunan ini tidak dibangun dengain baik, dapat membahayakan kontruksi bendungan.

Intake
Bangunan pengambilan (intake) digunakan sebagai penyadap air di bendungan sehingga debit dapat mengalir menuju jaringan irigasi. Elevasi dasar bangunan penyadap ditempatkan pada elevasi muka air rendah waduk (Low Water Level). Pemilihan tipe bangunan penyadap untuk bendungan ini adalah berbentuk menara tegak terendam (shaft submerged) ini didasarkan pada pertimbangan-pertimbangan teknis dan ekonomis.

Pengelak
Bangunan pengelakan sungai dibangun untuk pengalihan aliran sungai selama periode pelaksanaan konstruksi bendungan.

Instrumentasi
Instrumentasi bendungan adalah untuk mengetahui perilaku pada struktur bendungan dengan dipasangnya instrumentasi bendungan maka dapat diketahui sedini mungkin jika ada kerusakan dan perubahan-perubahan pada tubuh bendungan atau struktur bendungan yang ada.


Fasilitas Sosial dan Umum
Sebagai pusat aktivitas dalam operasi dan pemeliharaan bendungan dan tempat staf yang bertugas di Bendungan Jragung. Terdapat juga Gardupandang sebagai pos tempat mengamati Bendungan dan waduk Jragung.

Green Belt
Selain berfungsi untuk penataan lingkungan di sekitar infrastuktur, greenbelt juga bermanfaat untuk menciptakan ruang terbuka hijau (RTH).
Animasi 3D Bendungan Jragung
Hubungi Kami
Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai Bendungan Jragung Kabupaten Semarang silahkan menghubungi :.
BBWS Pemali Juana:
Jl. Brigjen Sudiarto 375, Pedurungan, Kota Semarang, Jawa Tengah
Email:
bbwspemalijuana@pu.go.id
Telp:
(024) 6723212